plinplan.com | Indonesian News Archives |
Posted: 11 Feb 2009 03:36 PM CST Muchamad Syuhada - Okezone MILAN - Partai krusial bakal dilakoni dua klub kota Milan pada akhir pekan nanti. Mencermati hal tersebut, mantan penyerang AC Milan dan Inter Milan Maurizio Ganz angkat bicara. Tanpa bermaksud sedikitpun menyudutkan kubu Milan, Ganz berpendapat kalau posisi Rossonerri saat ini sedang terjepit. Pasalnya, jika pasukan besutan Carlo Ancelotti kalah, maka gelar scudetto hampir pasti melayang. "Laga itu akan sangat menentukan. Jika kalah, maka ini akan kembali jadi musim menyedihkan buat Milan," tutur Ganz seperti dilansir Tuttosport, Kamis (12/2/2009). Mengenai pemain yang bakal jadi sorotan pada laga derby tersebut, Ganz menyebut nama bomber Nerazzurri Zlatan Ibrahimovic. Menurutnya, Ibra (panggilan Ibrahimovic) adalah tipe pemain multi talenta yang bisa sangat berbahaya jika dibiarkan. "Zlatan bisa melakukan semuanya. Bukan cuma mencetak gol, tapi dia juga bisa menghidupkan permainan, sebaiknya Milan mewaspadainya," tandas Ganz kembali. Ditanya tetang tim mana yang akan didukungnya pada laga tersebut. Dengan sedikit malu-malu, Ganz menybut nama Milan. "Jika diwajibkan memilih. Saya rasa, saya lebih memihak Milan," tutup Ganz.(fmh) source: okezona Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Related posts:
|
Pemerintah Belum Dapat Laporan Adanya Korban Jiwa Posted: 11 Feb 2009 03:30 PM CST Shohib Masykur - detikNews Jakarta - Pemerintah belum mendapatkan laporan adanya dampak dari gempa berkekuatan 7,4 SR yang terjadi di Melonguane, Sulawesi Utara (Sulut). Namun demikian, banyak warga sekitar yang mulai menjauh dari tepian pantai untuk menghindari tsunami. “Untuk sementara belum ada korban yang dilarikan ke rumah sakit,” ujar Kepala Pusat Penanggulangan Krisis Departemen Kesehatan Rustam Pakaya dalam pesan singkatnya kepada detikcom, Kamis (12/2/2009) pukul 03.30 WIB. Menurut Rustam, masyarakat sekitar terjadinya gempa ini sudah diberikan informasi mengenai pencabutan potensi terjadinya tsunami. Namun demikian, imbuhnya, masnyarakat masih banyak yang mengamankan diri di daerah perbukitan atau daerah yang jauh dari pantai. “Masyarakat ada yang menjauh dari pantai. Sudah disampaikan kalau potensi tsunami sudah lewat,” pungkasnya. (anw/anw) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda! source: detiknews Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Pemerintah Belum Dapat Laporan Adanya Korban Jiwa Related posts:
|
Posted: 11 Feb 2009 03:00 PM CST Hendra Mujiraharja - Okezone MANCHESTER - Manchester United berpeluang meraih quadruple atau empat gelar juara. Menurut asisten pelatih Mike Phelan, masalah ini juga tengah dibahas oleh manajemen di Old Trafford. Setan Merah memang berpeluang mendapatkan empat gelar. Saat ini, Gary Neville dkk unggul dua poin dari pesaing terdekat Liverpool di puncak klasemen Premier League musim ini. Bukan hanya itu, Man-United juga masih berpeluang menjuarai tiga turnamen lainnya yakni Carling Cup, FA Cup dan Liga Champions Eropa. "Semua orang ingin meraih empat gelar juara, namun itu belum pernah terjadi. Ini jelas sangat sulit dan kami sudah puas dengan prestasi kami saat ini," ungkap Phelan. "Klub ini sudah berusaha meraih gelar di empat kompetisi berbeda," lanjutnya sebagaimana dikutip Tribalfootball, Kamis (12/2/2009). (hmr) source: okezona Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Related posts:
|
Fiji Juga Diguncang Gempa Dua Kali Posted: 11 Feb 2009 03:00 PM CST E Mei Amelia R - detikNews Suva - Selain di Sulawesi Utara (Sulut), gempa bumi berkekuatan 5,5 SR juga mengguncang Pantai Fiji, Jepang. Survei Geologi Amerika Serikat (USGS) menyebut, gempa yang terjadi dua kali tersebut tidak berpotensi tsunami dan tidak dilaporkan adanya kerusakan serta korban jiwa. Seperti dilansir AFP, Kamis (12/2/2009), gempa pertama terjadi pada Rabu 11 Februari pukul 21.31 waktu setempat. Pusat gempa berada di 539 km Tenggara Samudera Pasifik ibukota Suva dengan kedalaman cukup dangkal yakni 10 kilometer. Sementara itu, gempa kedua terjadi pada Kamis dinihari pukul 1.52 waktu setempat, terjadi di sekitar 215 km utara Suva pada kedalaman 22 kilometer. Pusat peringatan tsunami di Hawai juga tidak menerbitkan adanya peringatan atau sinyal tanda bahaya menyusul gempa tersebut. Fiji berada pada Pasifik “Ring of Fire” di mana di lokasi tersebut bertemu lempengan benua yang sering mengakibatkan terjadi aktivitas gempa. (mei/anw) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda! source: detiknews Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Fiji Juga Diguncang Gempa Dua Kali Related posts:
|
Real Madrid Klub Terkaya Dunia Posted: 11 Feb 2009 02:42 PM CST Muchamad Syuhada - Okezone MADRID - Klub-klub Premier League mendominasi daftar tim terkaya didunia. Namun, yang duduk diperingkat pertama adalah raksasa Spanyol Real Madrid. Sebuah badan akuntansi global Deloitte secara resmi melansir daftar peringkat klub-klub terkaya didunia. Machester United yang tahun lalu menempati peringkat teratas kini harus rela di geser ke posisi dua oleh Madrid. Los Merengues memimpin daftar tersebut dengan raihan kekayaan sekitar 366 juta euro. Sedangkan tempat kedua dan ketiga menjadi milik United dan Barcelona dengan kekayaan 325 juta euro dan 309 juta euro. Klub-klub besar Premier League mendominasi 20 besar peringkat tersebut. Diantaranya yang masuk adalah United, Chelsea, Arsenal, Liverpool, Newcastle United, Manchester City dan Tottenham Hotspur. AC Milan menjadi yang terkaya dari daratan Italia dengan 210 juta euro. Juventus yang menduduki posisi sebelas dalam peringkat jadi yang paling buncit dibandingkan tim Serie A lainya. Roma yang berada tetap dibelakang Milan meraih 175 juta euro, dikuti Inter Milan dengan 173 juta euro dan yang terakhir Juve dengan 168 juta euro. Tim Bundesliga Bayern Munich, Schalke 04, Hamburg dan Stuttgart juga masuk dalam 20 besar. Liga Prancis sendiri diwakili Olympique Lyonnais dan Olympique de Marseille, Fenerbahce dari Turki pun ikut masuk daftar, demikian disitat Il Corriere Dello Sport, Kamis (12/2/2009). (fmh) source: okezona Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Real Madrid Klub Terkaya Dunia Related posts:
|
Posted: 11 Feb 2009 02:42 PM CST Arya Perdhana - detiksport Reuters Cartagena - Juara dunia tujuh kali Formula 1 Michael Schumacher harus masuk ke Rumah Sakit setelah ia mengalami kecelakaan ketika melakukan tes Superbike di Spanyol. Dikabarkan Sports Ticker, Schumi terjatuh ketika sedang mengetes motor Honda 1000 CBR-Fireblade dalam tes privat di sebuah sirkuit di kota Cartagena, Spanyol, Rabu (11/2/2009) waktu setempat. Dalam laporan di Cologne Express, Schumi didiagnosis mengalami sedikit pusing, sakit di pergelangan tangan kanannya serta cedera di tulang rusuk. Schumi pun masuk ke RS Virgen Arrixaca, Murcia. Belakangan, Departemen Kesehatan wilayah Murcia menyebut bahwa eks pembalap F1 berusia 40 tahun itu sudah bisa keluar dari Rumah Sakit. “Ini tidaklah seburuk seperti kedengarannya,” ujar Jens Holzhauer, bos tim Honda Holzhauer (sebuah tim Superbike Jerman), seperti dikutip Ticker. “Itu terpeleset yang tidak berbahaya dan jatuh dalam latihan yang cukup wajar. Dia tetap akan terbang pulang malam ini.” Fakta bahwa Schumi mengendarai, bahkan melakukan tes, di atas motor Superbike dipastikan akan membuat spekulasi tentang peluang pembalap Jerman itu untuk membalap di arena Superbike muncul kembali. Pada November 2008, tim Honda sempat menawari pembalap yang pensiun tahun 2006 itu untuk mengisi salah satu kursi timnya yang akan turun di ajang WSBK. Schumi lantas menolak tawaran tersebut pada bulan lalu. ( arp / roz ) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda! source: detiksport Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Related posts:
|
Antisipasi Tsunami, Warga Mengungsi ke Bukit Posted: 11 Feb 2009 02:24 PM CST Anwar Khumaini - detikNews Jakarta - Meski BMG telah mencabut potensi tsunami gempa 7,4 SR yang mengguncang Melonguane, Sulawesi Utara (Sulut), warga masih takut akan bahaya tsunami. Mereka pun mengungsi ke tempat yang lebih tinggi. Berdasarkan informasi dari Radio Republik Indonesia (RRI) Tahuna, Sulut, seperti dirilis Reuters, Kamis (12/2/2009), masyarakat setempat mengungsi ke tempat yang lebih tinggi/ bukit. Mereka berduyun-duyun meninggalkan rumah mereka setelah diguncang gempa yang dirasa sangat kuat. Juga sempat dikabarkan, air laut sempat surut akibat gempa tersebut. Inilah yang menjadi keyakinan warga untuk meninggalkan rumah mereka. Belum ada laporan korban jiwa serta kerusakan bangunan akibat gempa ini. Sementara itu, gempa susulan masih saja terjadi. Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda! source: detiknews Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Antisipasi Tsunami, Warga Mengungsi ke Bukit Related posts:
|
Posted: 11 Feb 2009 01:48 PM CST Muchamad Syuhada - Okezone LONDON - Berita kedatangan Guus Hiddink ke Stamford Bridge sebagai pelatih baru Chelsea sudah sampai ke Italia. Mendengar hal tersebut, kubu Juventus kebakaran jenggot. Bukan tanpa sebab memang pasukan besutan Claudio Ranieri ketar-ketir mendengar kabar perekrutan Hiddink. Sebagimana diketahui, Juve dan Chelsea akan saling berhadapan di laga babak 16 besar Liga Champions. Setelah sebelumnya, Ranieri dan Gianlugi Buffon menyatakan kegelisahan atas pemecatan Luiz Felipe Scolari. Kini, bomber Vicenzo Iaquinta yang angkat bicara. Menurut Iaquinta, kedatangan Hiddink adalah sesuatu yang paling tidak diharapkan timnya kerena pelatih asal Belanda itu terkenal bertangan dingin. Beberapa rekor fantastis telah ditorehkan dan tentunya bakal merepotkan Juve nanti. "Dia bukan yang kami harapkan. Anda lihat rekor yang dia cipatakan bersama beberapa tim, Hiddink selalu siap melakukan hal yang serupa," ungkap Iaquinta seperti dilansir The Sun, Kamis (12/2/2009). (fmh) source: okezona Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Related posts:
|
Thiago Silva: Milan Harus Menang Posted: 11 Feb 2009 01:48 PM CST Hendra Mujiraharja - Okezone MILAN - AC Milan bakal menantang Inter Milan dilaga derby Milan. Thiago Silva mengatakan I Rossoneri harus memenangkan laga ini untuk mengamankan peluang juara di Serie A pada musim ini. "Saya sudah membicarakan masalah ini dengan rekan setim. Dan mereka sudah tahu bagaimana pentingnya pertandingan ini bagi kami. Kami harus menang guna mendekatkan diri ke Inter," tegas Silva. Milan memang membutuhkan kemenangan bila ingin membuka peluang menjadi juara Serie A. Pasalnya, saat ini tim besutan Carlo Ancelotti itu tercecer delapan poin dari pemuncak klasemen Inter. Silva sendiri baru saja mengikuti pertandingan Brasil melawan Italia. Dia segera kembali ke Milanello setelah membela Tim Samba di Stadion Emirates, London, Rabu (11/2/2009) kemarin. Dia juga tanpa sungkan memuji bek senior Milan Alessandro Nesta. "Kemampuannya sangat unik dan saya yakin dia akan semakin membaik. Kini, dia sedang berusaha untuk sembuh," puji bek asal Brasil itu. "Dia juga bisa menjaga pertahanan dengan cara yang luar biasa. Selain itu, dia mengijinkan seluruh pemain untuk menyerang," pungkas pemain yang belum boleh bermain membela Milan di Serie A itu.
(hmr) source: okezona Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Thiago Silva: Milan Harus Menang Related posts:
|
Tak Berpotensi Tsunami, Warning Dicabut Posted: 11 Feb 2009 01:36 PM CST E Mei Amelia R - detikNews Jakarta - Gempa dengan kekuatan 7,4 SR yang mengguncang kawasan Melonguane, Sulawesi Utara sebelumnya dikabarkan oleh Badan Meteorologi dan Geofisika (BMG) berpotensi tsunami. Namun, dari data yang dikumpulkan serta laporan dari masyarakat, gempa tersebut tidak menimbulkan tsunami. Warning pun dicabut. “Warningnya dibatalkan, karena tidak berpotensi tsunami. Dari data-data yang sudah dikumpulkan juga laporan masyarakat tidak ada tsunami,” kata petugas BMG Tifar Triwandono saat dihubungi detikcom, Kamis (12/2/2009). Gempa yang terjadi pada kedalaman 10 km ini juga dirasakan hingga ke Manado. Hingga kini, dikatakan dia, Satkorlak wilayah Sulut belum melaporkan adanya kerusakan bangunan maupun korban jiwa akibat gempa tersebut. Meskipun warning tsunami sudah dibatalkan, namun BMG tetap menghimbau agar masyarakat setempat untuk tetap waspada. Gempa susulan yang kemungkinan akan terus terjadi masih berpotensi mengguncang kawasan tersebut. (mei/anw) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda! source: detiknews Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators Tak Berpotensi Tsunami, Warning Dicabut Related posts:
|
You are subscribed to email updates from plinplan.com To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email Delivery powered by FeedBurner |
Inbox too full? | |
If you prefer to unsubscribe via postal mail, write to: plinplan.com, c/o FeedBurner, 20 W Kinzie, 9th Floor, Chicago IL USA 60610 |