Kamis, 19 Maret 2009

plinplan.com | Indonesian News Archives

plinplan.com | Indonesian News Archives

Utusan HAM PBB Nilai Israel Lakukan Kejahatan Perang Besar

Posted: 19 Mar 2009 01:42 PM PDT

Aprizal Rahmatullah - detikNews


reuters

Jenewa - Hasil investigasi PBB untuk konflik Gaza menyimpulkan, serangan militer besar-besaran Israel ke wilayah penduduk padat di jalur Gaza merupakan suatu kejahatan perang besar. Menurut salah seorang penyidik, Richard Falk, dalam situasi perang seharusnya Israel bisa membedakan sasaran militer dengan warga sipil.

“Jika tidak mungkin untuk melakukan (pembedaan), maka meluncurkan serangan semacam itu adalah melanggar hukum dan merupakan suatu kejahatan perang yang sangat besar,” ujar Falk seperti dikutip Reuters, Kamis (19/3/2009).

Ternyata kesimpulan Falk tidak main-main. Ia telah menyiapkan beberapa data dan fakta terkait dugaan pelanggaran HAM tersebut.

“Atas dasar bukti awal yang tersedia, ada alasan untuk mencapai kesimpulan ini,” tulisnya dalam laporan tahunan yang disampaikan kepada Dewan HAM PBB.

Selain kejahatan kemanusiaan, imbuh Falk, pelanggaran Israel lainnya adalah telah ‘mengincar’ sekolah, mesjid, dan ambulans sebagai sasaran tembak. Ia juga menyinggung penggunaan senjata fosfor putih yang digunakan Israel.

Lebih lanjut, ia mengemukakan, Dewan Keamanan PBB kemungkinan akan membentuk pengadilan ad hoc untuk  kejahatan perang di Gaza. Sekedar informasi, hingga kini Israel belum pernah menandatangani Statuta Roma tentang Mahkamah Pidana Internasional.

Serangan Israel ke Gaza yang berlangsung 27 Desember 2008 hingga 18 Januari 2009 tersebut telah menewaskan 1.434 warga Palestina, 960 di antaranya warga sipil. Sedangkan dari pihak Israel tewas 13 orang, 3 di antaranya warga sipil.

(ape/sho)

Sent from Indosat BlackBerry powered by Sinyal Kuat Indosat
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

source: detiknews

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Utusan HAM PBB Nilai Israel Lakukan Kejahatan Perang Besar

Related posts:

  1. Mantan PM Belanda: Israel Lakukan Kejahatan Perang Eddi Santosa - detikNews Foto: utwente.nl Den Haag -...
  2. PBB Keluarkan Resolusi, Perang Israel-Palestina Jalan Terus Nograhany Widhi K - detikNews (Foto: VOA) Gaza -...
  3. Obama Didesak Hentikan Bantuan Militer Untuk Israel Rita Uli Hutapea - detikNews AFP Washington - Amnesty...

Wenger: Arsenal Tidak Takut Siapapun

Posted: 19 Mar 2009 01:36 PM PDT

Hendra Mujiraharja - Okezone

Foto: Daylife

LONDON - Arsenal menyatakan kesiapannya menghadapi hasil undian Liga Champions babak perempatfinal. Pelatih The Gunners Arsene Wenger dengan penuh percaya diri mengatakan pihaknya bisa menyingkirkan tim manapun.

Kini, hanya ada delapan tim yang tersisa di ajang Liga Champions, tujuh diantaranya merupakan langganan masuk ke perempatfinal dan tim unggulan, hanya Villarreal yang boleh dibilang tidak masuk hitungan.

Banyak pemain dan komentator memperkirakan klub yang harus dihindarkan adalah Liverpool. Pasalnya, permainan The Reds di ajang paling tertinggi di Eropa itu cukup menakutkan.

Namun, semua kenyataan itu sama sekali tidak membuat gentar Wenger. "Kami tahu kualitas tujuh tim lainnya di babak perempatfinal nanti dengan sangat baik," ungkap Wenger dikutip Daily Mail, Jumat (20/3/2009).

"Kami percaya diri bisa mengalahkan tim manapun. Untuk saat ini, saya tidak masalah lawan yang akan dihadapi. Mari kita lihat siapa yang akan menjadi lawan kami nanti dan kami siap menyikirkan mereka," tegas pelatih asal Prancis itu.   

(hmr)

Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terikini lewat http://m.okezone.com

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Wenger: Arsenal Tidak Takut Siapapun

Related posts:

  1. Inter Tidak Takut Siapapun Hendra Mujiraharja - Okezone Foto: AP MILAN - Liga Champions...
  2. Wenger: Arsenal Siap untuk Juara Fetra Hariandja - Okezone Foto: AP LONDON - Hasil sempurna...
  3. Wenger Mulai Ragukan Peluang Arsenal Defanie Arianti - Okezone Foto: AP LONDON - Penampilan Arsenal...

Diego Segera Tinggalkan Bremen

Posted: 19 Mar 2009 01:00 PM PDT

Hendra Mujiraharja - Okezone

Foto: Reuters

BREMEN - Musim ini sepertinya akan menjadi tahun terakhir Diego da Ribas bersama Werder Bremen. Kabarnya, Diego siap meninggalkan Bremen pada akhir musim ini.

"Ada kemungkinan besar saya meninggalkan klub ini. Saya sudah berada di sini selama tiga tahun dan masih memiliki kontrak dua tahun lagi," jelas Diego.

"Namun, saya sudah menerima beberapa penawaran dan sangat mungkin saya menanggapi serius tawaran itu,’ lanjut gelandang asal Brasil itu sebagaimana Corierre dello Sport, Jumat (20/3/2009).

"Untuk sementara ini saya hanya memikirkan Werder Bremen. Tapi, pada Mei mendatang saya akan bertemu dengan agen untuk menentukan keputusan," tandas gelandang 24 tahun itu.

Lebih lanjut Diego menjelaskan, dirinya terpaksa berniat meninggalkan Bremen karena ingin meraih gelar Liga Champions. "Bermain di kompetisi Eropa sangat penting sekali buat karir saya," beber Diego.

"Impian saya adalah untuk meraih gelar juara Liga Champions dan saya sadar bahwa Werder akan sulit melakukan itu. Ada beberapa tim hebat yang menghubungi saya dan saya tidak bisa berbohong tidak terjadi apa-apa."

Diego memang dikabarkan tengah diincar beberapa tim besar di Eropa. Tim itu adalah Inter, Real Madrid, dan Juventus.  (hmr)

Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terikini lewat http://m.okezone.com

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Diego Segera Tinggalkan Bremen

Related posts:

  1. Juve Sambangi Bremen untuk Diego Azwar Ferdian - Okezone Foto: AP TURIN - Juventus semakin...
  2. Diego Enggan Pindah dari Bremen Azwar Ferdian - Okezone Foto: AP BREMEN - Kendati menjadi...
  3. Juve Janjian dengan Bremen Bicarakan Diego Azwar Ferdian - Okezone F: daylife TURIN - Juventus semakin...

Jerman Panggil Podolski, Friedrich & Jansen

Posted: 19 Mar 2009 01:00 PM PDT

Hendra Mujiraharja - Okezone

Foto: Reuters

BERLIN - Timnas Jerman memperkuat skuadnya untuk menghadapi babak Kualifikasi World Cp 2010 melawan Liechtenstein dan Wales, dengan memanggil Lukas Podolski dan Arne Friedrich.

Selain itu, pelatih Timas Jerman Joachim Loew juga memanggil kiper Robert Enke dan gelandang Marcell Jansen untuk pertandingan di Leipzig, 28 Maret dan Cardiff, 1 April mendatang.

Loew tentu memiliki alasan memanggil Podolski. Adalah permainan gemilangnya bersama Bayern Munich yang membuatnya kembali terpanggil. Sementara Friedrich terus memperlihatkan permainan konsisten bersama Hertha Berlin.

"Sebuah berita bagus Lukas bisa memiliki peran penting di Bayern. Tapi, kami akan tetap memanggilnya karena dia adalah bomber mumpuni, yang sangat kami andalkan," jelas Loew dikutip Reuters, Jumat (20/3/2009).

Namun, secara mengejutkan Loew justru meninggalkan gelandang Werder Bremen Mesut Ozil dari skuad Timnas Jerman.

Saat ini, Tim Panser memuncaki klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2010 Grup Empat dengan 10 poin dari empat peryandingan. Jerman unggul empat poin dari Rusia, yang masih memiliki satu pertandingan tersisa.

Berikut skuad Timnas Jerman:
Kiper:
Rene Adler (Bayer Leverkusen), Robert Enke (Hanover 96), Tim Wiese (Werder Bremen).

Bek: Andreas Beck (1899 Hoffenheim), Arne Friedrich (Hertha Berlin), Andreas Hinkel (Celtic) Philipp Lahm (Bayern Munich), Per Mertesacker (Werder Bremen), Serdar Tasci (VfB Stuttgart), Heiko Westermann (Schalke 04), Marcel Schaefer (VfL Wolfsburg).

Gelandang: Michael Ballack (Chelsea), Torsten Frings (Werder Bremen), Thomas Hitzlsperger (VfB Stuttgart), Marko Marin (Borussia Moenchengladbach), Simon Rolfes (Bayer Leverkusen), Bastian Schweinsteiger (Bayern Munich), Marcell Jansen (Hamburg SV), Piotr Trochowski (Hamburg SV).

Penyerang: Mario Gomez (VfB Stuttgart), Patrick Helmes (Bayer Leverkusen), Stefan Kiessling (Bayer Leverkusen), Lukas Podolski (Bayern Munich).  (hmr)

Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terikini lewat http://m.okezone.com

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Jerman Panggil Podolski, Friedrich & Jansen

Related posts:

  1. Loew Panggil Oezil, Ballack & Frings Hendra Mujiraharja - Okezone Foto: Daylife BERLIN - Pelatih Joachim...
  2. Jerman Kembali Panggil Frings Muchamad Syuhada - Okezone Foto: Daylife BERLIN ? Berbalik lidah,...
  3. Loew: Podolski Akan Lebih Baik di Koln Defanie Arianti - Okezone Foto: Getty Images BERLIN - Sebagian...

Bernie Tetap Jagokan Massa

Posted: 19 Mar 2009 01:00 PM PDT

Andi Abdullah Sururi - detiksport


Felipe Massa (AFP)

Jakarta - Supremo Formula 1 Bernie Ecclestone sepertinya ngefans berat pada Felipe Massa. Untuk kedua kalinya berturut-turut ia menjagokan pembalap Brasil itu bakal menjadi juara dunia.

Sama seperti musim lalu, Ecclestone mengaku bertaruh buat Massa. Hanya saja prediksinya tidak menjadi kenyataan karena di seri pamungkas di Brasil, Lewis Hamilton membuyarkan peluang Massa dan pembalap Inggris itulah yang merengkuh titel juara.

“Red Bull bisa membuat kejutan besar dengan Sebastian Vettel. Taruh dia di Ferrari, dan dia akan secepat siapapun yang pernah mereka (Ferrari) miliki,” demikian salah satu analisis Ecclestone dalam Daily Express.

“Brawn juga bagus,” tambahnya. “Tapi aku bertaruh pada Felipe Massa lagi. Aku tak melihat kenapa dia tak bisa menyelesaikan tugas ini. Tahun lalu dia kencang sekali, tapi dia kehilangan gelar karena beberapa kesalahan Ferrari.”

Massa musim lalu memenangi seri lebih banyak dari pembalap lain. Hanya saja di akhir musim ia kalah satu poin dari Hamilton.

Ecclestone juga beranalisis tentang rekan setim Massa, Kimi Raikkonen. “Kalau dia memenangi dua dari tiga balapan pertama, kita akan melihat Kimi yang berbeda.”

Bagaimana dengan Hamilton? “Dia sudah menjadi seorang juara dunia yang bagus. Dia tentu saja bisa tetap juara kalau McLaren meningkat performanya. Kalau gagal di beberapa seri pertama, dia akan mendaki gunung,” pungkasnya, seperti dikutip dari F1live.
( a2s / arp ) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

source: detiksport

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Bernie Tetap Jagokan Massa

Related posts:

  1. Massa Dukung Sistem Medali Bernie Kris Fathoni W - detiksport AFP Jakarta - Usulan...
  2. ‘Massa Musim ini Pantas Juara’ Andi Abdullah Sururi - detiksport Jakarta - Musim lalu...
  3. Nadal, Bernie & DC Puji Alonso Kris Fathoni W - detiksport Reuters Jakarta - Fernando...

Eks Presiden Israel Didakwa Lakukan Pemerkosaan

Posted: 19 Mar 2009 12:48 PM PDT

Shohib Masykur - detikNews


Moshe Katsav (www.bbc.co.uk)

Tel Aviv - Mantan Presiden Israel Moshe Katsav (63) didakwa telah melakukan pemerkosaan dan kejahatan seksual lainnya terhadap 3 perempuan yang pernah bekerja padanya. Namun Katsav membantah dakwaan tersebut.

Seperti dilansir Reuters, Kamis (19/3/2009), sidang di Pengadilan Distrik Tel Aviv mendakwa Katsav melakukan pemerkosaan sebanyak 2 kali dan pada kesempatan yang lain menganiaya salah seorang stafnya ketika dia menjabat sebagai Menteri Pariwisata pada tahun 1996-1999.

Setelah dia menjabat sebagai Presiden Israel pada tahun 2000, dia menganiaya secara seksual dua karyawannya. Katsav juga didakwa menghalangi keadilan dan menyuap saksi setelah skandalnya diketahui publik pada tahun 2006.

Katsav berhenti menjabat sebagai presiden pada tahun 2007. Setahun kemudian dia menolak mengakui sebuah tuduhan yang sebenarnya lebih ringan dan bisa menyelamatkan dia dari tuduhan pemerkosaan.

Namun Katsav bersikeras mengaku tidak bersalah dan menyatakan dirinya hanyalah korban konspirasi lawan politiknya dan media.
(sho/ape)

Sent from Indosat BlackBerry powered by Sinyal Kuat Indosat
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

source: detiknews

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Eks Presiden Israel Didakwa Lakukan Pemerkosaan

Related posts:

  1. Israel Lakukan Serangan Udara Balasan, 1 Orang Tewas Muhammad Taufiqqurahman - detikNews Gaza - Ledakan bom yang...
  2. Mantan PM Belanda: Israel Lakukan Kejahatan Perang Eddi Santosa - detikNews Foto: utwente.nl Den Haag -...
  3. Israel Lakukan Serangan Balasan ke Lebanon Anwar Khumaini - detikNews Beirut - Israel melakukan serangan...

Messi Setia Bersama Barcelona

Posted: 19 Mar 2009 12:24 PM PDT

Hendra Mujiraharja - Okezone

Foto: Daylife

BARCELONA - Banyak klub yang tertarik ingin meminang Lionel Messi. Namun, bintang asal Argentina itu kembali menegaskan kesetiaannya bersama Barcelona.

Ya, belakangan ini gosip mengenai Messi akan pergi dari Nou Camp terus berhembus. Dua tim raksasaa Eropa, Inter Milan dan Real Madrid tertarik untuk meminang pemain asli didikan akademi Barca itu.

Dan yang paling gencar mendekati Messi adalah El Real. Tapi, Messidona (julukan Messi-red) kembali menegaskan kalau dirinya tidak akan pernah bergabung ke Los Blancos.

"Saya tidak akan bergabung dengan Real Madrid. Jika keputusan ada di tangan saya, maka saya ingin bertahan dengan Barcelona sepanjang karir saya," tegas pemain 21 tahun itu.

"Ada beberapa hal yang tidak bisa dibeli oleh uang, seperti kebahagiaan dan bagaimana baiknya saya di Barcelona pada saat ini,’ tandasnya sebagaimana dilansir AS, Jumat (20/3/2009).  (hmr)

Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terikini lewat http://m.okezone.com

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Messi Setia Bersama Barcelona

Related posts:

  1. Messi Habiskan Karier di Barcelona Foto: daylife BARCELONA - Real Madrid tidak akan mampu...
  2. Messi: Seribu Kali Tidak untuk Madrid Tb Al Amin Nurdi - Okezone Foto: Reuters BARCELONA -...
  3. Messi Sambut Kemenangan Barcelona Tb Al Amin Nurdi - Okezone Foto: Reuters BARCELONA -...

Masukan Zahir Buat Rio

Posted: 19 Mar 2009 12:06 PM PDT

Reky Herling Kalumata - detiksport


Zahir Ali (detiksport/Reky Kalumata)

Jakarta - Ajang Formula BMW Pasific bukan hal baru bagi Zahir Ali. Pembalap rookie A1GP Indonesia ini pun tak sungkan-sungkan memberikan masukan kepada yuniornya, Rio Haryanto.

Zahir hadir pada acara pelepasan Rio menghadapi ajang balap BMW Pasific. Kehadirannya tersebut merupakan sebagai salah satu dukungannya kepada pembalap muda tersebut untuk dapat menuai prestasi tinggi.

Zahir memang sempat mendominasi ajang Formula BMW Pasific di musim 2007. Namun ia harus puas menjadi runner up setelah hanya kalah poin tipis dari rivalnya, Jazeman Jaafar.

Zahir mengaku sudah bertukar pikiran dengan Rio mengenai mobil yang akan dipakainya nanti. “Mobil ini stirnya berat, sedangkan power-nya agak pelan,” ungkapnya di kantor Menegpora, Jakarta, Kamis (19/3/2009).

Pembalap yang memperkluat Tara DTM saat tampil di Formula BMW Pasific itu memberikan masukan kepada Rio. “Start adalah sangat penting. Jadi, kalau ada di belakang sangatlah sulit,” ujarnya.

“Lima lap pertama harus bisa menyodok ke depan dan itu punya kans untuk bisa menang. Karakter pembalap juga sangat penting selain performa ban dan juga set up mobil,” lanjut Zahir.

Dia pun melihat potensi untuk Rio menuju ke Formula 1 sangat besar. “Dia masih muda. Dia masih bisa ke Eropa. Skillnya sudah bagus dan kemampuannya sudah ada dan sekarang tinggal tergantung mengarahkannya saja,” tukasnya.

Saat ditanya apakah akan kembali menjadi pembalap utama bagi tim A1GP Indonesia, Zahir masih belum dapat memastikannya. “Ya saya belum tahu karena keputusan siapa yang turun adalah saat mendekati hari H,” pungkas pembalap yang langsung menyumbangkan poin saat menggantikan Satrio Hermanto di seri Afrika Selatan bulan lalu itu.
( key / a2s ) Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

source: detiksport

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Masukan Zahir Buat Rio

Related posts:

  1. Jaga Kemampuan, Zahir Terus Berlatih Reky Herling Kalumata - detiksport ist Jakarta - Persiapan...
  2. Zahir & Satrio Pelajari Trek Taupo Reky Herling Kalumata - detiksport a1gp.com Taupo - Kedua...
  3. Digeser Zahir Ali, Satrio Ikhlas Kardhika Cipta Binangkit - detiksport Zahir & Satrio (detiksport/Rossi)...

Kronologi Kasus Ayah Perkosa Anak Selama 24 Tahun

Posted: 19 Mar 2009 12:00 PM PDT

Shohib Masykur - detikNews


Wina - Josef Fritzl, seorang ayah yang memperkosa anaknya selama 24 tahun, akhirnya diganjar penjara seumur hidup. Pria Austria ini terbukti mengurung dan memperkosa anaknya, serta menyebabkan kematian 1 dari 7 bayi yang dilahirkan anaknya.

Berikut runtutan peristiwa tragis tersebut berdasarkan pengakuan Fritzl kepada polisi serta informasi dari jaksa dan hakim seperti dikutip dari Reuters, Kamis (19/3/2009):

1984: Fritzl mengurung anaknya yang berusia 18 tahun, Elisabeth, ke dalam gudang bawah tanah, membius, lalu menguncinya.

Sekitar 1989-2003: Akibat perbuatan sang ayah, Elisabeth melahirkan 7 anak. Salah seorang di antaranya meninggal sesaat setelah dilahirkan pada tahun 1996. Fritzl menguburnya di tungku perapian.

1993: Fritzl meninggalkan salah seorang anaknya di ambang pintu rumahnya dan memaksa Elisabeth menulis catatan yang mengatakan dia tidak bisa merawat bayi tersebut. Dua anaknya yang lahir kemudian diperlakukan secara serupa. Fritzl bilang ke istrinya bahwa Elisabeth pergi untuk bergabung dengan sebuah sekte.

1994: Fritzl berpura-pura menjadi Elisabeth dan menelepon istrinya, Rosemarie. Dia bilang ke istrinya agar tidak mencarinya. Rosemarie mengadu ke polisi tentang telepon dari ‘anaknya’ itu, tapi polisi tidak menyelidikinya lebih jauh.

April 2008: Gudang bawah tanah tempat Elisabeth terkurung ditemukan setelah salah satu anaknya, Kerstin, dilarikan ke rumah sakit. Fritzl ditangkap dan mengakui perbuatannya mengurung anaknya dan berbuat incest. Belakangan tes DNA semakin memperkuat pengakuan Fritzl.

Juni 2008: Kerstin sembuh dari koma dan bergabung dengan ibunya serta kelima saudara kandungnya. Mereka pindah ke sebuah lokasi rahasia dan memakai identitas baru.

Oktober 2008: Tes psikiatris menunjukkan Fritzl sadar dengan perbuatannya selama 24 tahun itu dan layak dibawa ke pengadilan meski mengalami gangguan personalitas akut.

November 2008: Jaksa menuntut Fritzl dengan tuduhan pembunuhan, pemerkosaan, perbudakan, incest, pemaksaan, dan pengekangan kebebasan.

16 Maret 2009: Fritzl dihadapkan ke pengadilan provinsi di St Peolten di dekat Wina. Dia mengaku salah telah melakukan pemerkosaan dan incest, tapi membantah tuduhan pembunuhan terkait kematian salah seorang anaknya yang baru lahir di dalam gudang bawah tanah.

18 Maret 2009: Fritzl mengaku bersalah telah melakukan pembunuhan dan perbudakan.

19 Maret 2009: Pengadilan menjatuhkan vonis seumur hidup atas Fritzl, atas putusan ia tidak mengajukan banding.
(sho/ape)

Sent from Indosat BlackBerry powered by Sinyal Kuat Indosat
Tetap update informasi di manapun dengan http://m.detik.com dari browser ponsel anda!

source: detiknews

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Kronologi Kasus Ayah Perkosa Anak Selama 24 Tahun

Related posts:

  1. Josef Fritzl Segera Divonis Rita Uli Hutapea - detikNews Wina - Masih ingat...
  2. Josef Fritzl Dihukum Seumur Hidup Aprizal Rahmatullah - detikNews Wina - Josef Fritzl, pria...
  3. Menyamar Sebagai Anak Saat Ujian, Seorang Ayah Ditangkap Polisi Aprizal Rahmatullah - detikNews Tokyo - Ayah yang baik...

Carlo Mazzone Serang Mourinho

Posted: 19 Mar 2009 11:48 AM PDT

Hendra Mujiraharja - Okezone

Foto: Ist

ROMA - Carlo Mazzone sadar dengan kehebatan seorang Jose Mourinho. Namun, Mazzone sangat tidak suka dengan sikap pelatih asal Portugal itu yang kurang respek terhadap pelatih lain.

Mourinho memang penuh kontreversial. Tidak ada yang perlu meragukan kapasitas pelatih Inter Milan itu. Buktinya, The Special One pernah membawa FC Porto dan Chelsea berjaya.

Namun, banyak kalangan yang tidak menyukai cara berbicara Mourinho. Hal inilah yang juga tidak disukai oleh Mazzone. Mantan arsitek Livorno itu menilai sikap The Special One terlalu berlebihan.

"Mourinho sangat tidak mengerti dengan sepakbola di Italia. Dia memang pelatih hebat, tapi dia harus sadar bahwa dia tidak perlu mengeluarkan pernyataan penuh kontroversi, khususnya kepada lawan dia," kritik Mazzone.

"Apa intinya? Apa yang perlu dipenuhi? Tidak ada. Dia seharusnya jangan banyak bicara, sehingga dia bisa menunjukan bakat dan talentanya sebagai pelatih," tandas pelatih 72 tahun itu kepada tuttomercatoweb, Jumat (20/3/2009).  (hmr)

Bagi Anda pengguna ponsel, nikmati berita terikini lewat http://m.okezone.com

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Carlo Mazzone Serang Mourinho

Related posts:

  1. Mourinho Heran Benitez Serang Ferguson Fetra Hariandja - Okezone Foto: daylife MILAN - Komentar miris...
  2. Menang Tipis, Mourinho Serang Wasit Achmad Firdaus - Okezone Foto: Daylife MILAN - Pelatih Inter...
  3. Mourinho Serang Fans United? Defanie Arianti - Okezone Foto: Daylife MANCHESTER - Inter Milan...