Selasa, 30 Desember 2008

plinplan.com | Indonesian News Archives

plinplan.com | Indonesian News Archives

Iniesta Segera Kembali Perkuat Barca

Posted: 30 Dec 2008 04:06 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: AP

BARCELONA - Gelandang elegan Barcelona Andres Iniesta diperkirakan segera kembali memperkuat barisan tengah Azulgrana setelah dibekap cedera cukup lama.

Seperti diketahui, Iniesta memang harus diistirahatkan selama dua bulan akibat mengalami cedera otot, November silam. Namun, bintang internasional Spanyol itu kabarnya sudah bisa mengikuti sesi latihan penuh bersama rekan-rekannya tanpa mengalami reaksi negatif pada kaki kanannya.

Iniesta sendiri baru-baru ini berkata bahwa ia merasa sudah pulih 100 persen dan siap beraksi di awal 2009 nanti. Karenanya, besar kemungkinan gelandang 24 tahun itu akan disertakan pelatih Pep Guardiola kala skuadnya menghadapi Mallorca, akhir pekan ini.

"Andres akan menjadi amunisi berharga untuk kami pada paruh kedua musim nanti," ucap Guardiola seperti disitat Sky Sports, Rabu (31/12/2008).

Jika hal itu terwujud, maka peluang Lionel Messi dkk menjuarai La Liga musim ini semakin terbuka lebar. Barca kini masih kokoh menempati pucuk klasemen sementara dengan perolehan 41 poin, atau unggul 10 angka dari peringkat kedua Sevilla.

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Iniesta Segera Kembali Perkuat Barca

Giovinco: Saya Calon Pemain Terbaik Juventus

Posted: 30 Dec 2008 03:48 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: Getty Images

TURIN - Manajemen serta fans Juventus kini bisa bernafas lega. Bintang muda mereka, Sebastian Giovinco menegaskan jika dirinya masih akan terus berseragam Bianconerri. Lebih lanjut, Giovinco juga menyebutkan keinginannya menjadi pemain terbaik Juve.

Spekulasi mengenai masa depan gelandang 21 tahun itu di Turin memang cukup lama beredar.  Hal ini kabarnya bermula dari belum adanya kepastian Giovinco memiliki tempat reguler di starting XI. Tak ayal, hal itu pun membuat sejumlah klub elit Eropa tertarik menggunakan jasanya.

Namun, agen Giovinco, Andrea D’Amico menyebutkan bahwa kliennya masih berharap bisa mengasah kemampuannya bersama La Vecchia Signora.

"Mengapa saya harus pergi dan beralih ke klub lain? Hanya karena saya kurang banyak bermain? Tapi, di sini saya berlatih bersama superstar dan, cepat atau lambat, saya akan mendapatkan tempat," demikian ucapan Giovinco kepada D’Amico.

"Mungkin hal itu akan terwujud sekarang ataupun enam bulan lagi, tapi tidak masalah. Saya akan berlatih keras dan selalu siap dimainkan," janjinya sebagaimana dilansir Goal, Rabu (31/12/2008).

"Saya pikir saya akan menjadi pemain terbaik di Juventus," tandas Giovinco.

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Giovinco: Saya Calon Pemain Terbaik Juventus

Irvine: Pecat Saja Raikkonen Jika…

Posted: 30 Dec 2008 03:42 PM CST

Kris Fathoni W - detiksport


Reuters

Jakarta - Fernando Alonso kembali disebut-sebut bakal gabung dengan Ferrari. Jika demikian adanya, bisa jadi Kimi Raikkonen yang layak digeser. Setidaknya begitulah salah satu opsi dari Eddie Irvine.

Raikkonen disebut-sebut sebagai pembalap F1 dengan penghasilan terbesar saat ini. Namun, bayaran tersebut tak membuatnya bisa mempertahankan gelar juara dunia musim 2008, di mana dia akhirnya cuma menempati posisi tiga klasemen akhir.

“Kalau Anda pembalap dengan bayaran tertinggi maka Anda harus jadi yang terbaik dan dia tak melakukan pekerjaannya, sesederhana itu,” lugas Irvine yang sempat membela Ferrari pada periode 1996-1999 itu di F1 Live.

Saat ini bayaran Raikkonen di Ferrari konon lebih besar tiga kali dari rekan setimnya, Felipe Massa. Musim lalu, Massa menjadi runner-up kejuaraan dunia di belakang Lewis Hamilton. Massa unggul 22 angka dari Raikkonen.

“Jika dia tak mampu mengalahkan Massa tahun depan saya akan memecatnya atau memotong gajinya besar-besaran. Dalam olahraga jika Anda tampil bagus Anda akan dibayar dan jika tidak maka Anda keluar,” nilai Irvine.

Mantan bos tim Ferrari Cesare Fiorio pun secara tak langsung “menyalahkan” Raikkonen yang musim lalu tak kuasa mempertahankan gelar juara dunianya sekaligus melengkapi gelar juara dunia konstruktor Ferrari. Fiorio juga telah terang-terangan memuji Alonso yang belakangan dikabarkan dekat lagi ke Ferrari.

“Memenangi titel konstruktor, (kubu) Maranello menunjukkan bahwa di pit dan di pabrik mereka adalah yang terbaik. Tapi jika Anda sampai tak memenangi titel juara dunia pembalap, itu setidaknya sedikit kesalahan dari si pembalap, kan?”

Jadi?
( krs / arp )

source: detiksport

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Irvine: Pecat Saja Raikkonen Jika…

Israel Terus Serang Gaza, 375 Orang Tewas

Posted: 30 Dec 2008 03:12 PM CST

Mega Putra Ratya - detikNews


Jakarta - Serangan udara yang dilancarkan Israel ke jalur Gaza masih berlangsung. Hingga hari keempat, lebih dari 375 warga sipil Palestina tewas.

Perdana Menteri Israel Ehud Olmert mengatakan, serangan udara itu adalah hanya sebuah awal dari kebijakan pemerintahannya. “Ini awal dari sebuah operasi,” ujarnya kepada Presiden Israel Simon Peres pada rapat kabinet seperti dilansir CNN, Rabu (31/12/2008).

Militer Israel mengatakan serangan itu hanya untuk membalas serangan kelompok militan Hamas yang selama ini menyerang sebagian wilayah Israel. Menurut mereka, sejak Senin 29 Desember, para pejuang Hamas di Gaza telah melancarkan lebih dari 180 roket ke wilayah selatan Israel.

Sementara itu Sekjen PBB Ban Ki-moon telah memanggil Israel dan Palestina untuk menghentikan kekerasan yang terjadi di jalur Gaza sejak. PBB juga akan memberi hukuman kepada dua belah pihak yang sedang berseteru tersebut.

“Hamas dengan serangan roketnya dan Israel dengan serangan balasannya,” katanya.

(mpr/ken)

source: detiknews

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Israel Terus Serang Gaza, 375 Orang Tewas

Maldini Puji Determinasi Beckham

Posted: 30 Dec 2008 02:54 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: AP

DUBAI - David Beckham memulai latihan perdananya dengan AC Milan, Selasa (30/12/2008) di Dubai. Kapten Rossoneri Paolo Maldini kemudian memuji etos kerja yang ditunjukkan mantan bintang Manchester United dan Real Madrid itu.

Beckham bergabung dengan tim besutan Carlo Ancelotti guna menjaga kondisi fisiknya selama Liga Amerika Serikat (MLS) libur. Mantan kapten Timnas Inggris itu telah diperkenalkan secara resmi kepada publik pada pertandingan terakhir paruh pertama musim ini, kala Milan menggilas Udinese 5-1, Senin (22/12/2008) dinihari.

Kini, Beckham mengikuti Ronaldinho dkk melakukan tur tahunan ke Dubai sekaligus menjalani sesi latihan perdananya. Ini adalah kali pertama Becks bermain sejak musim MLS berakhir, Oktober silam.

Namun, performa yang ditunjukkan Beckham di lapangan tak ayal mengundang pujian Maldini.

"Saya melihat bahwa dia begitu berdeterminasi dan memiliki hasrat yang besar untuk bisa segera berlatih," puji bek 40 tahun itu seperti dilansir AP, Rabu (31/12/2008).

Beckham akan menjadi pemain resmi Il Diavolo Rosso pada 7 Januari mendatang. Ia berpeluang melakoni debutnya empat hari kemudian, kala Milan bertandang ke markas AS Roma dalam lanjutan Serie A.

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Maldini Puji Determinasi Beckham

Amauri Impikan Berlaga di Premier League

Posted: 30 Dec 2008 02:36 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: AP

TURIN - Penampilan Amauri Carvalho di musim perdananya bersama Juventus terbilang mengesankan. Namun, striker keturunan Brasil itu ternyata memiliki ambisi untuk bisa bermain di Premier League. Benarkah?

Amauri baru mendarat di Stadion Olimpico Turin, awal musim ini. Kendati demikian, striker 28 tahun itu langsung menjadi senjata mematikan Juve di lini depan, bersama sang kapten Alessandro Del Piero.

Sejauh ini, Amauri telah mengoleksi 11 gol dalam laga Premier League. Ini menjadikannya masuk dalam daftar pencetak gol terbanyak di paruh musim, di bawah Alberto Gilardino (Fiorentina), Marco Di Vaio (Bologna), dan Diego Milito (Genoa) yang mencetak 12 gol.

Namun, kesuksesannya di Juventus sepertinya belum membuatnya puas. Pemain bernomor punggung 8 itu mengungkapkan bahwa dirinya tidak akan menampik jika ada klub Premier League yang ingin meminangnya.

Lebih lanjut, Amauri juga mengungkapkan jika Chelsea dan Arsenal sebelumnya pernah menyatakan tertarik memboyongnya ketika ia masih berseragam Palermo.

"Saya selalu memiliki pikiran terbuka untuk hal apapun. Dan, ini termasuk mengenai kemungkinan saya bermain di Inggris suatu hari nanti," cetus Amauri sebagaimana dikutip AP, Rabu (31/12/2008).

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Amauri Impikan Berlaga di Premier League

Ramai-ramai Sambut ‘Ferrari-Fernando’

Posted: 30 Dec 2008 02:30 PM CST

Kris Fathoni W - detiksport


Reuters

Milan - Berhembusnya kabar Fernando Alonso akan bergabung dengan Ferrari musim 2011 disambut dengan sejumlah reaksi positif dari dunia olahraga otomotif Italia.

Mantan technical chief di tim Minardi dan Toro Rosso, Gabriele Tredozi, misalnya, yang meyakini kalau Alonso adalah pembalap yang amat tepat untuk jadi ikon Ferrari pengganti Michael Schumacher di Ferrari.

“Seperti menempatkan Schumacher lain di sana. Alonso cepat, tangguh secara teknik, sangat cerdas dan konsistensinya tiada banding,” ucap komentator Sky itu kepada La Gazzetta dello Sport di F1 Live.

Di musim 2007 Alonso sempat membela McLaren, rival berat Ferrari, meski periode tersebut tak berjalan lancar. Di akhir musim dia hanya ada di posisi tiga, di bawah rekan setimnya Lewis Hamilton dan Kimi Raikkonen yang jadi juara.

Saat itu Alonso mengaku mendapat perlakuan tak sama ketimbang Hamilton. Hal itu pula yang lantas membuat sang juara dunia dua kali balik ke Renault.

“Lebih dari apapun, dia butuh dukungan dari tim, tanpa ambiguitas. Dan sebagai imbalan dia bisa memberikan banyak hal,” tukas Tredozi.

Giancarlo Minardi yang adalah pendiri tim Minardi tak kalah menilai tinggi Alonso. Dia merasa sang driver Spanyol bisa dengan mudah melibas Hamilton jika diberi peluang setara.

“Saya belum melihat dia lagi sejak GP Italia dan bahkan ketika itu kami tak membahas masa depannya. Tapi tak diragukan dia akan jadi pembalap Ferrari yang luar biasa,” tutur Minardi.

Mantan bos tim Ferrari yang juga memberikan izin buat Alonso untuk melakukan debut tes F1 bersama Minardi tahun 1999 silam, Cesare Fiorio, turut sumbang pendapat. Menurutnya, Alonso adalah pembalap paling hebat saat ini, melebihi Hamilton.

“Keduanya mirip dalam perkara kecepatan, tapi Fernando lebih sedikit berpeluang bikin kesalahan. Ferrari dan Fernando adalah kombinasi luar biasa,” nilai dia. ( krs / arp )

source: detiksport

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Ramai-ramai Sambut ‘Ferrari-Fernando’

Latihan AC Milan Dijaga Tentara Bersenjata

Posted: 30 Dec 2008 02:00 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: Beckham - Maldini / AP

DUBAI - Sesi latihan AC Milan di Dubai mendapatkan pengamanan ekstra ketat. Klub asuhan Carlo Ancelotti itu dikabarkan berlatih di bawah pengawasan unit pengamanan khusus, demikian seperti dilansir AP, Rabu (31/12/2008).

Seperti diketahui, skuad Rossoneri memang tengah berada di Dubai dalam rangka tur tahunan serta latihan intensif. Namun, tempat latihan Ricardo Kaka dkk tak ubahnya seperti kamp militer karena banyaknya personil keamanan yang berjaga-jaga.

Langkah ini diambil setelah sejumlah laporan menyebutkan bahwa anggota baru Il Diavolo Rosso, yakni megabintang David Beckham berpotensi besar menjadi sasaran teroris.

Sekira 40 petugas keamanan khusus terlihat berjaga-jaga di tempat latihan Rossoneri guna memastikan latihan tersebut berjalan sebagaimana mestinya. Skuad Rossoneri melakukan sesi latihan di kompleks olahraga Al Nasr.

Tapi, gelandang serang Clarence Seedorf dikabarkan berlatih seorang diri, beberapa jam sebelumnya. Sedangkan, Beckham dan kapten klub Paolo Maldini terlihat melakukan sesi latihan bersama.

Sesi latihan kedua diperkirakan akan berlangsung sore nanti.

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Latihan AC Milan Dijaga Tentara Bersenjata

Platini Berharap Juventus Menangkan LC

Posted: 30 Dec 2008 01:42 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: Getty Images

NYON - Liga Champions 2008/2009 akan memasuki babak perdelapan final, Februari mendatang. Presiden Badan Sepakbola Eropa (UEFA) Michel Platini mengungkapkan jika dirinya diam-diam berharap Juventus akan berdiri di podium juara, di akhir kompetisi nanti.

Pernyataan Platini sebenarnya bukan merupakan kejutan, mengingat pria 53 tahun itu memang merupakan salah satu legenda Bianconerri. Platini tak pernah menyangkal jika dirinya masih menjadi salah satu penggemar fanatik klub lamanya itu dan terus mengikuti kiprah Juve di LC musim ini.

Selain Juve, mantan bintang internasional Prancis itu pun masih mengikuti perkembangan klub Prancis Saint Etienne. Ya, sebelum bergabung dengan Juve pada 1982 silam, Platini telah bermain untuk klub berjuluk Les Verts itu selama tiga tahun.

"Impian saya adalah melihat Juve memenangkan Liga Champions dan Saint Etienne menjuarai UEFA Cup," cetusnya sebagaimana dikutip Channel4, Rabu (31/12/2008).

"Saya berada di Turin ketika Alessandro Del Piero menyarangkan gol di gawang Iker Casillas (Real Madrid). Saya berdiri menyambut gol itu. Menurut saya, gol itu adalah gol terbaik di tahun 2008 ini, dan bukan hanya karena saya pernah membela Juve," tutup Platini.

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Platini Berharap Juventus Menangkan LC

Andrea Pirlo Bertahan di Milan

Posted: 30 Dec 2008 01:24 PM CST

Defanie Arianti - Okezone

Foto: Getty Images

MILAN - Menanggapi rumor ketertarikannya membela klub lain, Andrea Pirlo akhirnya buka mulut. Pirlo menegaskan bahwa dirinya tak akan meninggalkan AC Milan dalam waktu dekat.

Bintang internasional Italia itu memang telah dihubungkan dengan sejumlah klub selama beberapa bulan terakhir, termasuk pemuncak klasemen La Liga saat ini, Barcelona. Rumor itu pun semakin meningkat menjelang dibukanya bursa transfer jilid II, Januari nanti.

Namun, para Milanisti tampaknya tak perlu khawatir. Pirlo menyebutkan bahwa dirinya masih senang berkostum Rossoneri dan belum berniat meninggalkan San Siro.

"Di Milan saya merasa seperti berada di rumah sendiri. Saya berada di klub terpenting di seluruh dunia dan saya tak merasa perlu pindah dari sini," tegasnya sebagaimana dikutip AP, Rabu (31/12/2008).

"Semua yang saya butuhkan ada di sini, jadi saya tak ingin mencoba pengalaman-pengalaman baru. Yang saya inginkan adalah terus meraih kemenangan bersama Rossoneri," pungkas gelandang 29 tahun tersebut.

Pirlo dkk saat ini tengah berada di Dubai dalam rangka tur tahunan Il Diavolo Rosso sekaligus mengadakan latihan intensif. Milan akan menantang AS Roma pada lanjutan Serie A, 11 Januari mendatang.

(fmh)

addthis_pub = ‘okezone’; addthis_logo = ‘http://bola.okezone.com/image/header/o.png’; addthis_logo_background = ‘EFEF99′; addthis_logo_color = ‘666699′; addthis_brand = ‘www.okezone.com’; addthis_options = ‘facebook, email, delicious, favorites, digg, google, myspace, live, more’; Share

source: okezona

Post from: plinplan.com - Indonesian News Archives and Aggregators

Andrea Pirlo Bertahan di Milan